Dwi Andhika bisa disebut artis multi bakat. Selain dikenal sebagai bintang sinetron, film, iklan, presenter, Andhika juga memiliki bakat dalam dunia tarik suara. Sejumlah lagu pernah dirilis Andhika, termasuk duetnya bersama Irma Dharmawangsa. Ramadhan kali ini, Andhika merilis single religinya yang berjudul “Amin”. Namun berbeda dari versi pertamanya yang sempat dirilis setahun lalu, kali ini Andhika duet bersama sang pacar, Irma Dharmawangsa.
Melihat judul “Amin” yang dipasang Andhika feat. Irma untuk lagu ini, jelas lagu ini berangkat dari tema yang sederhana. Memang, seperti itulah Andhika ingin berbagi sebuah lagu religi dengan pendengarnya. Ia mengaku tidak ingin menyanyikan sesuatu yang berlatar agama namun terlalu ribet atau banyak menggurui. Andhika hanya ingin berbagi doa dan kebaikan lewat kata “Amin”.
“Ketika seseorang mendoakan kita, sepantasnya kita mengucapkan kata ‘amin’. Kata ‘amin’ itu adalah sesuatu yang diucapkan juga sebagai bentuk rasa syukur dan lain hal,” kata Andhika.
Tahun 2012, lagu “Amin” sempat dipopulerkan Andhika. Lagu ini bahkan cukup dikenal hingga ke negeri jiran Malaysia. Berbeda dari versi sebelumnya, di bawah bendera NAGASWARA, Andhika merubah konsep lagu “Amin” ke dalam versi dangdut koplo. Hal ini tentu saja disesuaikan dengan rekan duetnya Irma Dharmawangsa yang dikenal sebagai penyanyi dangdut. Menurut Andhika, banyak orang bertanya kenapa lagu religi disatukan dengan konsep dangdut koplo?
“Aku jawab bahwa musik tetap musik. Semua punya hak untukm berkarya, tergantung bagaimana niat kita dan cara memandangnya,” jelas Andhika.
Proses rekaman “Amin” dilakukan kurang dari 2 jam. Untuk take vokal Andhika dan Irma, ini termasuk cepat. Hal ini diakui Andhika tidak lepas dari peran serta Irma. Irma sendiri tidak mengharuskan Andhika masuk seratus persen ke dalam cengkok dangdut. Ia justru membiarkan Andika menikmati lagunya dengan gaya bernyanyi pop. Secara keseluruhan, Irma ambil bagian sebagai vokal director untuk lagu “Amin” ini. Sementara, pengerjaan lagu ini dilakukan di Studio Rekaman Dorce Gamalama.
“Semoga lagu ini bisa dinikmati sepanjang Ramadhan ini,” harap Andhika.